Punya Anggrek Merpati di halaman rumah? atau kebetulan tumbuh di antara kerindangan pohon peneduh di sekitar rumah? jika ya, tentunya akan sangat senang jika anggrek ini sering memunculkan bunganya yang berwarna putih bersih dengan sedikit aksen kuning di lidahnya, apalagi wangi aroma bunga anggrek Merpati ini juga sangat menarik, hidung hitung sebagai aroma terapi gratis dari alam buat kesehatan kita.
Dendrobium crumenatum atau yang lebih dikenal dengan nama Anggrek merpati adalah salah satu jenis anggrek alam yang sangat mudah pemeliharaannya. Untuk bisa berbunga tumbuhan anggrek Merpati ini harus cukup dewasa dan memiliki minimal 5 – 6 umbi dan tentunya juga pada ujung umbinya telah keluar tangkai untuk pembungaan.
Anggrek Merpati berbunga jika mendapat perubahan suhu lingkungan yang terjadi secara mendadak antara 3 – 8 derajat Celsius, jadi jika suhu turun antara 3 – 8 derajat Celsius maka anggrek Merpati ini akan terangsang berbunga, sekitar 3 minggu setelah mendapatkan rangsangan penurunan suhu ini maka sudah muncul kuncup kuncup bunga yang siap mekar.
Perubahan suhu ini terjadi umumnya di sebabkan turunnya hujan yang cukup lebat sehingga membuat suhu di sekitar tumbuhnya anggrak Merpati ini menjadi turun drastis antara 3 – 8 derajat Celsius, hal ini lah yang menimbulkan rangsangan pada anggrek Merpati untuk membentuk bunga, makanya sering kita jumpai anggrek merpati berbunga serempak di suatu daerah, karena memang bulan lalu terjadi curah hujan yang cukup lebat yang meliputi wilayah tersebut.
Namun jika mengharapkan perubahan cuaca untuk merangsang pembungaan anggrek Merpati, tentunya sulit bagi kita untuk menikmati keindahan dan aroma harum bunga ini.Sebenarnya kita dapat merencanakan kapan ingin menikmaati kehadiran bunga anggrek Merpati bermekaran di sekitar lingkungan tinggal kita, caranya mudah ! pada saat panas terik matahari disiang hari kita sirami saja rumpun anggrek Merpati yang sudah memiliki tangkai untuk pembungaan dengan air yang dingin, hasilnya dalam 3 minggu mendatang akan muncul bakal bunga dan seminggu kemudian mekarlah anggrek Merpati yang wangi ini.
Bahkan kita bisa merancang jadwal untuk mendapatkan bunga anggrek Merpati yang mekar di halaman rumah kita pada saat tertentu, lebaran misalnya, saat ulang tahun anggota keluarga atau untuk hal lain, tinggal hitung mundur saja 4 minggu sebelum hari kemunculan bunga yang kita harapkan.Nah silahkan mencoba dan selamat menikmati hasilnya.
Salam Hangat,
Ir. Andreas Acui Simanjaya
No comments:
Post a Comment